Sabtu, 31 Mei 2014

Pemkab Alokasikan Rp4,8 Miliar Untuk Menara Jam

TANA PASER – Dalam rangka lebih memperindah dan menarik minat orang untuk mengunjungi Paser, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Paser melalui Dinas Cipta Karya Kebersihan Pertamanan dan Pengairan (DCKPP) menambah koleksi bangunan ungu, Menara Jam yang nantinya menjadi ikon baru Kabupaten Paser yang berslogan Paser Buen Kesong (Paser Berhati Baik-red).
Hal tersebut ditandai telah berjalannya proyek pembangunan Menara Jam di lokasi lapangan Telaga Ungu kilometer 5, Kecamatan Tanah Grogot. Seperti yang dikatakan Kepala DCKPP Kabupaten Paser H Muhammad Ilmi S.sos didampingi Asisten Teknis DCKPP Paser Firhansyah di kantornya kepada Koran Kaltim, Jum’at (23/05).
“Kita bangun menara setinggi 50 meter, dengan memiliki empat sudut mata jam, setiap jamnya berdiameter 3 meter, dan sudah siap. Untuk di puncak menara akan kita tambah ornamen lain pula, yakni lampu laser berwarna. Insa Allah, akhir tahun ini selesai,” katanya.
Dalam hal ini, lanjutnya, Pemkab Paser sangat serius mewujudkan ikon baru ini, yang di klaim akan menjadi kebanggaan warga Tana Paser nantinya. Untuk proyek multy years ini Pemkab menganggarkan dana senilai Rp 4,8 miliar tepatnya Rp 4.888.698,000  untuk bangunannya secara menyeluruh di tahun ini.
“Jamnya sudah kita pesan dari Jakarta, selanjutnya kita serahkan ke PT Alfa Sarana Teknik (AST) Balikpapan sebagai pemenang tender proyek untuk menyelesaikan proyek Menara Jam itu. Semoga Menara ini dapat menjadi kebanggaan masyarakat Paser kedepannya,” harapnya.
Sementara itu, Firhansyah menambahkan, bahwa desain arsitektur menara jam telah mengalami sepuluh kali perubahan. Hingga Bupati Paser HM Ridwan Suwidi turun tangan langsung untuk memberikan arahan mengenai bentuk dan desain Menara Jam. Dan semua yang terkait menyetujui desain tersebut.
“Sepuluh kali perubahan untuk desain arsitekturnya, akhirnya bupati mengusulkan desain. Proyek yang sudah berjalan ini, kita targetkan selesai di Desember 2014, jadi sudah bisa diresmikan oleh Pak Bupati bertepatan Perayaan Hari Jadi Kabupaten Paser 29 Desember 2014,” tandasnya. (sur214)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar