Sabtu, 07 Februari 2015

Anggaran Pilkada Paser hanya Rp 9,9 Miliar

in Koran Kaltim, Headline Politik 5 Februari 2015
TANA PASER – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Paser telah mengusulkan alokasi anggaran sebesar Rp 39,1 miliar pada APBD Paser TA 2015. Kendati begitu, hanya Rp 9,9 miliar yang disetujui oleh pemerintah dan DPRD. Hal ini disampaikan Komisioner KPU Paser Abdul Qayyim Rasyid.
“Usulan kami untuk anggaran pilkada pada APBD 2015 sebesar Rp 39,1 miliar, yang diakomodir hanya Rp 9,9 miliar. Padahal, dana Rp 39,1 miliar itu sudah berdasarkan asumsi Pilkada terjadi dalam dua putaran,” katanya, Jum’at (30/1).
Dia mengaku khawatir soal anggaran, karena tahapan pilkada kali ini bakal lebih panjang dibanding tahapan pilkada 2010. Tahapan pilkada tahun 2010 hanya berlangsung selama delapan bulan. Sedangkan, berdasarkan Perppu Pilkada yang tengah dirivisi, tahapan sekitar 12 bulan.
“Pelaksanaan uji publik di Pilkada sebelumnya tidak ada, honor penguji, serta kampanye calon bupati. Kan semuanya dibiayai pemerintah melalui KPU, dan sudah kami estimasikan besarannya, walaupun masih bersifat global sampai ketemu nilai Rp 39,1 miliar ini,” urainya.
Seperti diketahui, Kabupaten Paser adalah satu diantara 204 provinsi dan kabupaten/kota di Indonesia yang menggelar Pilkada langsung secara serentak. Dimana, masa kepemimpinan Bupati Paser HM Ridwan Suwidi dan Wakil Bupati Paser HM Mardikansyah berakhir tahun ini.
Menurut Abdul Qayyim Rasyid, dalam pilkada serentak, KPU Paser bertindak sebagai pelaksana. Sedangkan penanggung jawab adalah KPU RI. Meskipun regulasi tahapan Pilkada 2015 diatur KPU RI, namun pembiayaan tetap menggunakan anggaran daerah.
Sekretaris Bappeda Kabupaten Paser Ali Hapsah mengatakan, saat KPU Paser mengusulkan anggaran Pilkada 2015 ke Pemkab Paser, dasar peraturan terkait tahapan Pilkada serentak belum ada. Sehingga tim panitia anggaran (panggar) baru mengalokasikan Rp 9,9 miliar.
“Saat mengusulkan pada Desember 2014 kemarin, pihak KPU belum memiliki rincian tahapan seperti sekarang. Dan karena diperkirakan akan mendapat tambahan dari pusat, makanya hanya diakomodir sebagian dulu,” katanya.
Asisten I Setkab Paser Bidang Pemerintahan H Heriansyah Idris juga menyampaikan, anggaran Pilkada Paser belum sepenuhnya diakomodir. Kekurangannya, akan dialokasikan kembali pada Perubahan APBD 2015.
“Dalam rakor (rapat koordinasi) kemarin, telah disampaikan bahwa anggaran untuk Pilkada Paser 2015 itu untuk tahap awal, nantinya kekurangan akan ditambahkan lagi,” ungkapnya. (sur)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar