Jumat, 26 Desember 2014

427 Siswa Berprestasi Terima Hadiah

TANA PASER – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Paser, Rabu (24/12), bagikan hadiah berupa piala kepada 427 siswa berprestasi di Ge-dung Awa’ Mangkuruku. Mereka terdiri dari 195 pelajar SD dan 232 jenjang SMP.
“Mereka memang layak mendapat hadiah atas prestasinya di beberapa perlombaan jenjang nasional. Seperti Olimpiade Sains Nasional (OSN), Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN), Festival lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N), dan Pentas Pendidikan Agama Islam (PAI),” kata Asisten Setdakab Paser Bidang Ekonomi, Karoding P usai menyerahkan hadiah.
Prestasi para siswa ini, menurut-nya merupakan bukti pencapaian dari Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Paser, selaku motivator bagi peserta didik dan Instansi yang menaungi sekolah.
“Dengan mengikuti perlombaan-perlombaan yang diselenggarakan, itu sudah merupakan sebuah prestasi. Karena, perlombaan sangat erat kaitannya dengan pengembangan diri bagi siswa itu sendiri,” sebutnya.
Senada, Kepala Disdik Kabupaten Paser, H Shafruddin juga mengatakan, generasi penerus bangsa harus cerdas untuk mengembangkan bakat dan kreatifitasnya dengan cara mengikuti lomba. “Hadiah yang diberikan merupakan bukti prestasi yang diupayakan sejak lama, melalui kompetisi dan percaya diri,” ungkapnya.
Dikatakan, para guru juga memiliki peran sangat besar dalam memacu anak-anak untuk belajar berkompetisi. “Terutama dalam hal budi pekerti, dan akhlak yang luhur,” ucapnya. Shafruddin juga berpesan kepada 427 siswa berprestasi ini, supaya mempersiapkan diri untuk melangkah ke tahap selanjutnya. (sur)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar